Banyak tips yang dapat membantu Anda menghilangkan stres. Coba yang berikut ini.
Stres. Mungkin kata itu sangat akrab bagi kita. Setiap orang di dunia ini pasti pernah mengalami stres akibat masalah berat yang dihadapinya, baik pribadi maupun pekerjaan. Stres tentunya akan mengganggu aktivitas dan kinerja Anda.
1. Tetap jadi diri sendiri. Dengan Anda menjadi diri sendiri pastinya Anda akan mencintai diri Anda. Dan efeknya tentunya Anda akan lebih peduli pada diri sendiri dan berusaha untuk bertindak cepat dalam menyelesaikan masalah yang Anda hadapi.
2. Olahraga. Cobalah luangkan sedikit waktu Anda untuk berolahraga. Dengan berolahraga tubuh akan lebih sehat dan segar. Alhasil, pikiran akan menjadi lebih fresh. Tak hanya itu, Anda juga akan lebih enerjik.
3. Jaga pola makan. Jangan makan sembarangan. Konsumsi makanan sehat seperti sayur dan buah-buahan.
4. Cari teman curhat. Bila kita sudah tak bisa lagi menyelesaikan masalah yang kita hadapi, maka akan lebih baik bila kita segera mencari teman curhat. Ceritakanlah masalah Anda kepada teman yang memang benar-benar Anda percaya dan yakin bila teman itu bisa membuat Anda lebih tenang.
5. Coba manjakan diri Anda seperti mengunjungi salon atau sekedar makan di restoran favorit Anda. Kegiatan ini setidaknya dapat meringankan beban Anda.
• VIVAnews
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar